Membuat Aplikasi Android

Andorid adalah sistem operasi mobile yang saat ini menjadi platform paling populer. Sistem operasi milik Google ini mempunyai ribuan aplikasi yang bisa anda download di Google Play secara berbayar dan banyak pula yang gratis sehingga banyak pengembang yang melirik platform ini untuk membuat aplikasi dan mendapatkan keuntungan yang sangat banyak bahkan sudah banyak aplikasi buatan anak bangsa yang dapat kita temui di Google Play.


Apakah kita hanya berdiam dan melihat peluang pasar atau cuma sebagai pengguna ? Untuk sukses menjadi pengembang aplikasi android yang sukses, anda harus membuat aplikasi yang tidak hanya bermanfaat namun juga memiliki kualitas. Seringlah update aplikasi android buatanmu untuk menambah fitur dan menambah kualitas aplikasi androidmu. Nah anda ingin tahu cara membuat aplikasi android sendiri ? Silahkan ikuti step by step yang kami berikan dibawah ini.

CARA MEMBUAT APLIKASI ANDROID


Berikut adalah persiapan yang harus anda miliki untuk membuat aplikasi android sendiri :

     1. Tools / Aplikasi Pengembang

     Eclipse
     Agar pembuatan aplikasi android dapat berjalan dengan baik maka anda membutuhkan aplikasi ini. Aplikasi ini berupa IDE ( Integrated Development Environment ), aplikasi ini semacam bengkel untuk membuat perkakas. Dibengkel ini lah kita membuat perkakas yang kita inginkan. Begitu pula dengan Eclipse untuk membuat Aplikasi Android yang kita inginkan. Ini open source dan banyak developer yang menggunakannya. Untuk mendownloadnya anda bisa download disini.

     Netbeans
     Sama halnya dengan Eclipse, Netbeans juga aplikasi IDE ( Integrated Development Environment ) yang banyak digunakan oleh para pengembang aplikasi android. Netbeans cocok untuk pengembang yang ingin membuat aplikasi berbasis java. Ini juga opensource dan gratis, anda bisa Download di https://netbeans.org/features/index.html


     2. Perlengkapan Pendukung


     Setelah menentukan tool mana yang anda inginkan untuk membuat aplikasi android sendiri, maka anda perlu tool tambahan yang berfungsi untuk menjalankan Tool utama diatas.

     Android SDK, anda bisa dapatkan disini http://developer.android.com/sdk/index.html

     JDK_Java SE Devlopment Kit, untuk mendapatkannya anda bisa download disini
     
     Baca juga tutorial instalasi ADT ( Android Development Tools ) disini
     
     Lalu install ADV – Android Virtual Device berguna untuk menguji Aplikasi android buatan anda sendiri, Baca dulu tutorialnya disini


     3. Rujukan Tutorial dan Istilah Pengembangan Android


     Setelah anda menginstall segala tool dan software pendukung, maka untuk step terakhir cara membuat aplikasi android adalah mengikuti tutorial yang ada dibawah ini. Silahkan baca tutorial pembuatan aplikasi android dari sumber yang kami berikan. Dengan sumber yang kami berikan dibawah ini, maka anda bisa membuat aplikasi mulai dari yang sederhana hingga rumit.



Demikian Cara Membuat Aplikasi Android, semoga bermanfaat bagi kita semua, jika ada kesalahan dari tutorial, info, sumber dan penulisan, silahkan anda berkomentar dengan bijak dan tetap berkungjung di blog ini :)