5 Aplikasi Android Buatan Indonesia Yang Harus Kamu Coba

Sekarang ini lagi maraknya anak Indonesia membuat aplikasi mobile,baik itu android ataupun iOs. Nah,sekarang saya akan share 5 aplikasi yang menurut saya patut kamu coba.

1. MAKAN DI MANA



Buat teman-teman yang doyan makan atau yang mau ngajak teman, pacar, keluarga makan diluar, silahkan anda mencoba aplikasi ini. Cukup dengan mengetikkan nama lokasi, maka aplikasi ini akan menampilkan tempat makan terdekat bahkan dapat menampilkan tempat makan yang lagi ada promo. Anda dapat men-download-nya disini

2. d'Virna Beta

Sesuai nama aplikasinya, aplikasi ini masih dalam versi beta dan belum lama tersedia di Play Store. Kegunaan aplikasi ini kurang lebih sama dengan Whatsapp, Line, KakaoTalk, WeChat dan aplikasi sejenis lainya, agan bisa chat, call, dll.
Kenapa aplikasi ini wajib kalian coba ?
Kita tau bahwa Whatsapp menyediakan chat bagi para penggunanya dan Line, KakaoTalk, WeChat menyediakan chat dan call bagi para penggunanya.
Aplikasi ini menawarkan sesuatu yang berbeda daripada para pendahulunya itu, dengan aplikasi ini kamu akan mendapatkan 1 nomor baru dari T*lko*sel yang sudah terisi pulsa, jadi kamu mempunyai 2 nomor dalam 1 hp tanpa perlu beli sim card lagi, aplikasi ini tidak hanya bisa chat dan call sesama pengguna aja tapi kamu juga bisa SMS dan Call ke nomor yang tidak menggunakan aplikasi ini  .
Kalo penasaran dan pengen coba kamu bisa download dan beri review langsung dari play store disini

3. COURIER

Buat yang suka main di FJB harusnya tidak asing dengan aplikasi ini, karena aplikasi berguna untuk cek tarif dan cek paket dari JNE, TIKI dan RPX.
Kenapa aplikasi ini wajib kamu coba ?
Buat kamu yang sering belanja online wajib pakai aplikasi ini karena dengan aplikasi ini kamu tidak perlu lagi ke agen TIKI/JNE buat cek harga dan cek paket.
Buat yang mau coba langsung aja download dan review langsung dari play store disini

4. OCD APP ( official )


Kayanya saya tidak perlu panjang lebar untuk menjelaskan aplikasi yang satu ini. Aplikasi kesehatan yang dikeluarkan dan dipopulerkan oleh Deddy bernama Obsessive Corbuzier's Diet ini adalah aplikasi resmi yang membantu kamu dalam menjalankan metode diet OCD.
Kenapa aplikasi ini wajib kamu coba ?



Buat kamu yang sedang menjalankan metode diet OCD wajib pakai aplikasi ini karena aplikasi ini akan sangat membantu kamu menjalankan diet OCD secara maksimal.

Buat yang penasaran bisa langsung Download dan review langsung dari play store disini

5.PICMIX

Picmix yang biasa kita kenal dengan aplikasi sharing dan editor foto ini ternyata dibuat dan dimilki oleh PT. Inovidea Magna Global. Picmix sudah terintegrasi dengan beberapa situs jejaring sosial seperti twitter dan facebook. Aplikasi 100% Indonesia ini diklaim telah menarik minat 35 ribu pengguna baru pada tiap bulannya, dan saat ini Picmix telah merambah ke dunia internasional hingga ke 7 negara dan sudah memiliki 120.000.000 foto hasil upload para usernya. Warga negara lain aja pakai picmix, masa kita engga :) silahkan download disini

Sekian ulasan saya mengenai 5 Aplikasi Buatan Indonesia, jika ada salah kata, info atau penulisan, silahkan anda berkomentar dengan bijak dan tetap berkunjung diblog ini :)