Pada gelaran Worldwide Developer Conference (WWDC) 2014, Apple telah memperkenalkan sistem operasi mobile terbaru iOS 8. Pada OS terbaru ini, Apple menawarkan beberapa keunggulan yang telah mereka tanamkan untuk menarik customer-nya. Apa saja yang baru dan menarik dari sistem operasi itu?
1. Notifikasi Interaktif
Melalui iOS 8, para pengguna iPhone atau iPad tak perlu lagi membuka aplikasi untuk membalas pesan. Karena dengan fitur notifikasi di iOS 8 memungkinkan pengguna berinteraksi langsung, seperti membalas pesan, lewat notifikasi yang muncul. Bukan hanya membalas pesan, Apple mendemokan fitur itu untuk me-"Like" sesuatu di Facebook atau juga menawar barang di eBay, semuanya langsung dari layar notifikasi, tanpa harus membuka aplikasi. Notification Center pun, akhirnya, dibuka untuk widget dari pihak ketiga.
2. Spotlight
Seperti pada OS X Yosemite, iOS 8 juga mengalami peningkatan pada fitur Spotlight alias search. Di iOS, pencarian melalui Spotlight kini melampaui aplikasi dan data yang ada di dalam perangkat dan mulai mencakup film, lagu, dan aplikasi yang belum dimiliki pengguna tetapi tersedia di iTunes, data dari internet (termasuk Wikipedia) dan data dari Maps.
3. Keyboard
Di iOS 8, Apple juga memperkenalkan QuickType, fitur papan ketik yang menampilkan pilihan kata otomatis di atas papan ketik. Dalam demonya, pilihan kata akan sesuai dengan konteks aplikasi dan percakapan. Belum semua bahasa didukung oleh QuickType. Masih soal papan ketik, hal yang cukup mengejutkan adalah Apple membuka akses pengguna memasang papan ketik pihak ketiga, dan ini ditunjukkan dengan menjalankan Swype pada iPhone.
4. Messages
Begitu banyak hal yang ditambahkan Apple pada Messgaes. Mulai dari pesan audio dan video yang bisa ditempelkan dengan sekali tekan tombol, berbagi lokasi dengan teman, mengelola group message ala WhatsApp bahkan pesan yang bersifat sementara akan hilang dalam beberapa waktu setelah diterima ala Snapchat.
5. Healthkit
iOS 8 memperkenalkan Healthkit, sebuah aplikasi yang mengumpulkan data kesehatan pengguna. Ini cocok untuk mereka yang gemar menggunakan aplikasi kebugaran beserta aksesorinya, seperti Nike+ ataupun yang lainnya.
6. Family Sharing
Fitur Family Sharing memungkinkan beberapa perangkat iOS terhubung ke satu akun kartu kredit. Fitur ini juga memungkinkan kepala keluarga memeriksa dan menyetujui (atau menolak) pembelian aplikasi dan In App Purchase dari akun anaknya, selama kartu kredit yang digunakan sama. Selain itu Family Sharing bisa digunakan untuk berbagi jadwal di kalender, pengingat, foto dan lokasi.
7. Photos
Aplikasi Photos di iOS 8 dapat disinkronkan dengan beberapa perangkat, termasuk penyuntingan. Foto-foto anda akan tersimpan di akun iCloud yang tersedia gratis hingga 5GB.
8. Siri
Siri kini bisa diakses tanpa sentuhan. Anda cukup bilang "Hey, Siri" dan fitur asisten pribadi itu akan muncul. Mirip dengan "OK, Glass" di Google Glass atau "OK, Google" di Chrome OS. bahkan Siri saat ini mampu mengenali lagu yang sedang diputar di latar belakang.
Demikian artiekl 8 Keunggulan Pada iOS 8, semoga bermanfaat bagi kita semua. Jika terdapat kesalahan info dan penulisan, silahkan memberi kritik dan saran dan tetap berkunjung di Axo Wuri Handayani.