Cara Agar Blog Terindex Oleh Google dengan Cepat

http://lingkarananda.blogspot.com/

Sebagai pemula khususnya dibidang Blogger pasti anda ingin mendapatkan hasil yang maksimal dari apa yang anda tulis dalam postingan apalagi artikel anda dapat muncul di mesin pencaharian google dengan posisi halaman pertama. Tentu hal itu pasti sudah terlintas dalam bayangan anda dan upaya apa yang anda harus lakukan sekarang agar tidak menjadi sia-sia?? 


Memang sih.. sudah banyak artikel yang mengulas tentang Blog/Web supaya cepat terindex tapi disini saya akan memberikan tips ampuh agar Blog/Web anda cepat menghasilkan banyak pengunjung. 
Berikut adalalah  hal yang anda harus lakukan :

Langkah Pertama adalah Gunakan Template Seo Frendly
Template yang ada pada bawaan ketika anda membuat blog itulah yang anda harus ganti. Anda cukup melakukan pencarian di google Template Seo Frendly (Gratis kox) . Dan jika kamu baru membuat blog saran saya jangan gunakan aksesoris semisal iklan adsense. Anda cukup melakukan penulisan artikel dengan original jangan Copy Paste. Kalau anda melakukan postingan sebaiknya tidak lebih dari 4 Artikel karena jika anda berlebihan bisa saja di anggap spam oleh google.

Langkah Kedua adalah Hindari Duplicate Content
Atikel yang sama atau anda peroleh dari hasil Copy paste dari blog/web orang lain dapat menyebabkan blog anda lama di index dan bisa di anggap spam.

Langkah Ketiga adalah Submit Sitemap
Anda harus lakukan Segera submit sitemap di Google Webmaster Tools, Cara cukup anda masukan Url blog anda atau Klik Disini jika mau mendaftar.  

Langkah Kelima adalah Ping Blog
Ping blog anda jika anda telah mealukan postingan saja !! jika tidak melakukan postingan anda jangan coba-coba untuk melakukan ping ke google karena blog anda dapat dianggap spam.
Ingat cukup Satu kali saja dalam sehari

Langkah Keenam adalah Submit Artikel
Segera lakukan submit Artikel kebeberapa social bookmark ber Page Rank tinggi misalnya seperti lintasme.com dan infogue.com

Langkah Ketujuh adalah Berbagi ke Media Sosial
Anda harus lakukan share tentang blog anda ke Facebook, Twitter, Google plus dll .
Caranya adalah cukup menggunkan RSS Grafity , dengan menggunan RSS Grafity maka akan dengan sendirinya muncul di FB atau Twitter anda setiap kali anda Posting.
Bagi anda yang mau daftar RSS Grafity Cukup dengan tuliskan RSS Grafity pada kotak pencarian di FB anda.

Bagaimana ? mudah bukan. Kalian harus tahu biasanya blog atau artikel baru maksimal paling lama akan terindex dalam waktu 2-4 hari, beruntunglah jika bisa terindex dalam 1 hari, bisa di cek dengan mengetikan alamat blog atau artikel di pencarian Google. Selama itu buatlah posting yang menarik 1-2 posting setiap hari. Langkah tersebut diatas adalah untuk memperkenalkan Blog di mesin pencari
Sekian dan saya ucapkan terimakasih telah berkunjung.