Cara Mengganti Background BBM Android Dengan Foto Sendiri

Cara Mengganti Background BBM Android Dengan Foto Sendiri - Kita selaku pengguna BBM di Android akan disuguhkan dengan tampilan background yang didominasi dengan warna putih dan dihiasi dengan warna hitam dan biru. Untuk jangka waktu penggunaan BBM yang cukup lama tentu sebagian diantara kita sebagai pengguna Android akan mengalami kejenuhan akan hal ini.

Untuk mensiasati masalah ini para pengguna aplikasi BBM for android memodifikasi aplikasi BBM hingga menjadi sedimikian rupa, agar bisa keliatan lebih menarik dan tentunya tidak membosankan.


Cara Mengganti Background BBM Android Dengan Foto Sendiri

Aplikasi  yang digunakan adalah BBM+, adapun fitur-fitur yang disuguhkan oleh aplikasi ini adalah sebagai berikut :

  • Dapat di pindahkan ke SDCard tanpa perlu hak akses root,
  • Costumisasi Skin sehingga terlihat berbeda dari BBM yang official,
  • Tombol Enter yang tertanam langsung pada BBM+,
  • (Fiture ini HANYA ada di BBM+)
  • Dapat di install secara berdampingan dengan aplikasi BBM official, atau bahkan secara independent sebagai alternatif pengganti BBM official,
  • based app BBM official terbaru v1.0.0.72

Untuk pengeditannya anda dapat menggunakan PC atau bisa langsung menggunakan ponsel, namun pada kesempatan kali ini, saya akan menerangkan cara pengeditan menggunkan ponsel langsung karna lebih simpel.

Hal pertama yang perlu anda lakukan untuk hal ini adalah menyiapkan segala peralatan yang akan digunakan adalah :

1. Anda harus paham cara Decompile dan Recompile file APK. Namun apabila anda belum memahaminya, anda dapat mempelajarinya disini.
2. Silahkan Unduh aplikasi BBM+ melalui official thread-nya disini.
3. Perhatikan langkah-langkah berikut dengan seksama.

Cara Eksekusi :

  • Decompile file BBM+
  • Masuk ke folder res>drawable-hdpi atau drawable-mdpi atau drawable-xhdpi (Sesuaikan dengan layar ponsel masing-masing)
  • Ganti gambar yang bernama background_chat.png, background_list.png, general_bg.png, slid_menu_background.png dengan gambar/foto milik anda, nama, ukuran dan resolusi harus disamakan. Contoh : mdpi=320x480, hdpi=854x480.
  • Recompile BBM+. Pada saat proses recompile membutuhkan waktu yang agak lama, menurut pengalaman saya bisa ngabisin rokok GP 1 batang. Jika anda menggunakan ponsel pastikan timeout layar mati di perpanjang agar tidak menggangu proses recompile.
  • Setelah recompile selesai perhatikan pada notifikasi dan pastikan pada akhir kalimat  l: Building apk file...
  • Kemudian Sign file BBM+
  • Selesai dan siap untuk di install
Cara Mengganti Background BBM Android Dengan Foto Sendiri

Catatan : Apabila pada pertama kali anda masuk BBM+ dan menemukan masalah jaringan atau tidak dapat masuk  kedalam aplikasi tersebut, silahkan anda restart ponsel anda kemudian masuk lagi.
Sekarang anda telah dapat menikmati BBM dengan latar belakang menggunakan foto sesuai dengan selera anda sendiri dan pastinya tidak akan membosankan.

Demikian artikel Cara Mengganti Background BBM Android Dengan Foto Sendiri, semoga bermanfaat bagi kita semua. Jika terdapat kesalahan info dan penulisan, silahkan memberi kritik dan saran dan tetap berkunjung di AXOTECHNO™.

Anda juga dapat membaca artikel :